Definisi Rumah Sakit
Rumah sakit adalah
suatu organisasi kompleks yang menggunakan Perpaduan peralatan ilmiah yang
rumit dan khusus, yang difungsikan oleh kelompok tenaga terlatih dan terdidik
dalam menghadapi masalah-masalah yang berkaitan dengan pengetahuan medic modern
untuk tujuan pemulihan dan pemeliharaan kesehatan yang baik.
Rumah Sakit menurut
WHO (1957) diberikan batasan yaitu “suatu bagian yang menyeluruh lengkap kepada
masyarakat baik kuratif maupun rehabilitativedimana output
layanannya menjangkau pelayanan keluarga dan lingkungan rumah sakit juga
merupakan pusat pelatihan tenaga kesehatan serta untuk penelitian biososial” .
Rumah
Sakit menurut Mentri Kesehatan RI No. 983/Menkes/per/II/1992 yaitu ”
sarana upaya kesehatan dalam menyelanggarakan kegiatan pelayanan kesehatan
serta dapat dimanfaatkan untuk pendidikan tenaga kesehatan dan penelitian.” (Hand
Book of Instutionl Parmacy Pratice).
Rumah sakit swasta adalah rumah sakit yang dimiliki oleh perusahaan keuntungan
atau perusahaan nirlaba dan swasta dibiayai melalui pembayaran untuk layanan
medis oleh pasien itu sendiri, oleh penanggung asuransi, atau oleh kedutaan
asing. Praktik ini adalah sangat biasa di Amerika Serikat, Perancis dan
Australia. Di Inggris, rumah sakit swasta dibedakan jauh lebih lazim dari
lembaga Layanan Kesehatan Nasional.
Fungsi Rumah Sakit
Berdasarkan keputusan
Mentri Kesehatan RI No.983/Menkes/per/II 1992 “tugas rumah sakit adalah
melaksanakan upaya kesehatan serta berdaya guna dan berhasil guna dengan
mengutamakan upaya penyembuhan dan pemulihan yang di laksanakan secara serasi
dan terpadu dengan upaya peningkatan dan pencegahan serta melaksanakan upaya
rujukan”.
Untuk melaksanakan
tugas tersebut, rumah sakit memiliki fungsi yaitu:
a. Fungsi
perawatan
Meliputi promotif (Peningkatan
kesehatan), prefentif (Pencegahan penyakit),kuratif (Penyembuhan
penyakit), rehabilitataif (Pemulihan penyakit),penggunaan
gizi,pelayanan pribadi,dll.
b. Fungsi
Pendidikan
Critical
right (Penggunaan
yang tepat meliputi : tepat obat, tepat dosis, tepat cara pemberian, dan tepat
diagnosa).
c. Fungsi
Penelitian
Pengetahuan
medis mengenai penyakit dan perbaikan pelayanan rumah sakit (Depkes RI).
Berikut merupakan tugas sekaligus
fungsi dari rumah sakit yaitu :
a . Melaksanakan
pelayanan medis tambahan, pelayanan penunjang medis tambahan.
b . Melaksanakan
pelayanan kedokteran kehakiman.
c . Melaksanakan
pelayanan medis khusus.
d . Melaksanakan
pelayanan rujukan kesehatan.
e . Melaksanakan
pelayanan kedokteran gigi.
f . Melaksanakan
pelayanan penyuluhan kesehatan.
g . Melaksanakan
pelayanan rawat jalan atau rawat darurat dan rawat tinggal (Observasi).
h . Melaksanakan
pelayanan rawat inap.
i. Melaksanakan
pelayanan pendidikan para medis.
j . Membantu
pendidikan tenaga medis umum.
k. Membantu
pendidikan tenaga medis spesialis.
l. Membantu
penelitian dan pengembangan kesehatan.
Klasifikasi
Rumah Sakit
Klasifikasi
Rumah Sakit Berdasarkan Kepemilikan
1. Rumah
Sakit Pemerintah yaitu rumah sakit yang memiliki dan dikelola oleh pemerintah
yang digunakan untuk kepentingan umum.
2. Rumah
Sakit Swasta yaitu rumah sakit yang dimiliki oleh pribadi atau yayasan yang
berbadan hukum.
Klasifikasi Rumah
Sakit Secara Umum
1.
Tipe A
Fasilitas : Pelayanan
medis dasar (pelayanan kesehatan yang bersifat Umum dan kesehatan gigi), spesialistik
(bedah, pelayanan bedah, Penyakit
dalam, kebidanan, dan kandungan, kesehtan atau THT, kulit dan kelamin, jantung
syaraf,gigi dan mulut, paru-paru, orthopedic,jiwa,radiology
anastesiologi (pembiusan), patologi anatomi dan kesehatan).Dengan
pendalaman tertentu dalam salah satu pelayanan spesialistik yang luas, memiliki
lebih dari 1000 kamar tidur.
2. Tipe B
Fasilitas : Pelayanan
medis dasar (pelayanan kesehatan yang bersifat umum dan kesehatan gigi),
spesialistik (bedah, pelayanan bedah, penyakit dalam, kebidanan dan kandungan,
kesehatan atau THT, kulit dan kelamin, jantung, syaraf, gigi dan mulut,
paru-paru, orthopedic, jiwa,radiology,anastesiology (pembiusan),
patology anatomi, dan kesehatan dengan pendalaman tertentu dalam salah
satu pelayanan spesialistik), yang terbatas memiliki kamar tidur.
3. Tipe C
Fasilitas : Pelayanan
medis dasar (pelayanan kesehatan yang bersifat umum dan kesehatn gigi) memilki
100-500 kamar tidur.
4. Tipe D
Fasilitas : Pelayanan
dasar (pelayanan kesehatan yang bersifat umum dan gigi)
5. Tipe E
Fasilitas : Hanya
memiliki fasilitas kesehatan di bidang tertentu.
National Hospital adalah rumah
sakit yang didirikan dibawah dua gabungan perusahaan besar, yaitu:
PT. Istana Mobil Surabaya Indah anak perusahaan
PT. Istana Kemakmuran Motor dan
PT. Grande Family View anak perusahaan
PT. Intiland. Tbk melalui
PT. Surabaya Jasa Medika
National Hospital merupakan sebuah layanan kesehatan yang berkomitmen
untuk memberikan pelayanan terbaik dengan ketulusan hati. Didukung dengan
adanya teknologi yang canggih dan tata ruang yang ramah lingkungan, National
Hospital selalu mengedepankan kebutuhan dan kenyamanan.
Dikepalai oleh :
dr.Hans Wijaya, MM, CIA
Selaku CEO National Hospital
Didampingi oleh direksi-direksi
National Hospital
(Dari kiri) Bpk. Denny. S,
Direktur Marketing dan Administrasi, Bu Jenny, Direktur Keperawatan, dan dr.
Iwan, Direktur medis
Melalui tangan Prof. TayKeng Soon
dari Akitek Tenggara Singapore yang juga bekerjasama dengan Forum Architect
Singapore, yang juga merupakan arsitek dari Kandang Kerbau Women &
Children Hospital Singapore (atau yang sering disebut dengan KK Hospital
Singapore).
National Hospital mempunyai 10 lantai utama (termasuk 2 basement) dan 5 lantai
bangunan Annex yang dikhususkan bagi specialis clinic dengan penanganan dokter
spesialis. Konsep, Annex Building ini dirancang untuk menghadirkan suasana
pelayanan medis bagi pasien yang nyaman, eksklusif dan elegan, membuat bangunan
ini juga menjadi klinik dengan konsep khas yang pertama dan berbeda di
Surabaya.
Terletak di area strategis dan
mudah diakses karena berada di area perumahan, sekolah dan perkantoran,
National Hospital mampu memenuhi kebutuhan medis masyarakat khususnya mereka
yang tinggal di kawasan Surabaya Barat
National Hospital resmi dibangun pada 1 Oktober 2010 melalui PT. Total Bangun
Persada sebagai perusahaan kontraktor yang bertanggung secara penuh dalam
pembangunan Rumah Sakit ini. Menempati lahan seluas 8.532 m² dengan luas
bangunan lebih dari 32.000 m², National Hospital dibangun dengan gaya desain
arsitektur dan menerapkan standart Green Buliding yang ramah lingkungan serta
hemat energi menjadi dasar acuan.
"Konsep green building ini
diimplementasikan melalui pemilihan kaca Sunergy yang mampu mereduksi 35 persen
panas dan ultraviolet, dan vacuum cleaner terpusat yang mampu menjaga tingkat
kebersihan pada level tertinggi," kata Rudy Surjanto, Chief Executive
Officer National Hospital usai acara grand opening National Hospital di
Surabaya
Gedung ini juga tergolong smart building
karena seluruh komunikasi data, suara, gambar dan video menggunakan fiber optic
sehingga menghasilkan kualitas tinggi. Selain dari segi desain dan bahan,
tambah Rudy, konsep green building rumah sakit ini juga disempurnakan dengan
penggunaan teknologi pendukung yang tepat.
Untuk pendingin ruangan, rumah
sakit ini menggunakan sistem AC VRV (variable refrigerant volume). Sistem ini
memiliki kemampuan untuk mencegah pendinginan yang berlebihan pada suatu
ruangan, sehingga dapat menghemat konsumsi listrik.
Di samping itu, sistem AC VRV
juga memiliki tingkat kebisingan rendah dan hemat tempat karena dapat
menggunakan satu unit outdoor untuk menyuplai beberapa unit indoor, serta dapat
mengatur jadwal dan temperatur AC yang didinginkan secara terkomputerisasi. Di
negara kita sendiri, penggunaan AC VRV masih terbilang jarang karena harganya
yang mahal.
National Hospital juga memiliki
fasilitas pelayanan kesehatan yang terintegrasi, antara lain emergency room
dengan 8 tempat tidur, 30 kamar klinik spesialis, dan 123 kamar rawat inap.
Saat ini tersedia 250 tempat tidur yang terdiri dari kelas 3 hingga Suite Room,
serta kamar Isolasi.
Sumber :
https://id.wikipedia.org/wiki/Rumah_sakit_swasta
http://ariefnurse.blogspot.co.id/2012/10/definisi-dan-klasifikasi-rumah-sakit.html
https://www.national-hospital.com
http://www.beritasatu.com/kesehatan/147201-national-hospital-surabaya-dibangun-dengan-konsep-green-building.html